Kamis, 12 April 2012

The Hunger Games - Highly Recommended!

Beberapa bulan lalu, ketika masih di tahun 2011, saya mengira kalau The Hunger Games itu adalah sebuah game. Game online mungkin.

Emang bukan ya?

Saat itu, pertama kali saya mendengar tentang The Hunger Games dari Taylor Swift, salah satu penyanyi favorit saya. Tay memberikan kejutan kepada penggemarnya, dengan mengeluarkan single berjudul Safe and Sound feat The Civil Wars.
Berkali-kali Tay memamerkan betapa senangnya ia mengeluarkan lagu yang menjadi OST The Hunger Games ini.

"Oh." Cuma itu komentar saya.

Tidak seperti saya, ternyata jutaan orang langsung memperbincangkan single ini. Dalam beberapa menit saja, #safeandsound menjadi trending topic di seluruh dunia. Penjualan Safe and Sound juga menduduki peringkat 1 di iTunes. Dahsyat. Apaan nih? Akhirnya tergeraklah dalam hati saya untuk fudul sedikit.

Jadi, The Hunger Games ternyata adalah novel best seller karya Suzanne Collins, yang akan difilmkan oleh rumah produksi LionsGate.
Wah, terkenal banget ya ternyata. Maklum, saya bukan penggemar buku nih, hahaha.
Buku ini merupakan trilogi, yang terdiri dari tiga buku, yaitu:
1. The Hunger Games
2. Catching Fire
3. The Mockingjay
Dan sama seperti novelnya, kabarnya, filmnya juga akan terdiri dari tiga seri.


Nah, 23 Maret 2012 lalu, akhirnya The Hunger Games tayang langsung di Indonesia. Saya sendiri banyak dengar di radio dan infotainment tentang kemunculan film ini. Para penyiar dan presenter kondang macam Ronal, Tike, Ade, Indra Herlambang, mengaku excited menanti film ini.
Respon masyarakat? Positif!
Bahkan film ini mengalahkan rekor yang sebelumnya dipegang The Twilight Saga: Eclipse, dalam penjualan tiket terbanyak di hari pertama. Official account twitternya juga banyak berterima kasih, soalnya bukan cuma buku, tapi juga film dan album soundtracknya laku keras. Hebat.

Jadi makin penasaran.

Akhirnya, kemarin malam saya baru sempat nonton filmnya.

Kereeeeeeen!

Emang keren. I love every single part of the movie! Meskipun ngga sedikit kritikan tentang film ini. Ya, mungkin karena belum baca novelnya, jadi menurutku film ini greaaat!

Pas awal nonton, udah membayangkan kalau The Hunger Games adalah permainan mengerikan yang super sadis. Tapi ngga kok, emang sih ada darah dan banyak pembunuhan, tapi sama sekali ngga brutal. Katanya, filmnya emang sengaja dibikin lebih "sopan" karena orientasinya adalah untuk anak-anak dan remaja.
Saya sebagai remaja sangat jatuh cinta sama film ini. My heart stopped pada beberapa adegan. Ada bagian yang bikin terharu parah. Tapi kadang ngerasa kameranya handheld mulu, lebay banget goyangannya, sampe pusing ga jelas. Bisa jadi karena waktu nonton dapet kursi agak di bawah.

Tapi keren deh.

Jennifer Lawrence yang memegang peran utama, sangat berhasil membuat kita kagum. Meskipun katanya dia ragu saat ditawari peran ini, tapi Jen berhasil membawa peran Katniss Everdeen dengan sangat baik. Dan saya suka aja ngeliat pemandangan orang-orang yang tinggal di Capitol, dengan segala kostum futuristiknya. Haha, but this is awesome!

Keluar bioskop langsung punya rencana untuk nonton filmnya lagi. Tapi lebih ngga sabar buat menanti kelanjutan triloginya, yaitu Catching Fire yang akan tayang tahun depan.
Si ganteng Liam Hemsworth yang kurang banyak muncul di film pertama, nanti akan banyak muncul di film kedua. Whoaaaa can't wait!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar